Jumat, 08 April 2016

MEDSOS ITU BUAT APA ?


Aslkm. Hasil renungan pagi , Jika Medsos itu merupakan tempat silaturahmi dengan teman2, tetangga dan orang2 yg kita kenal baik yg kita sukai atau yg tidak kita sukai kita bisa saling menyapa, memberi inrormasi dan berbagi, maka insya Allah akan menjadi pahala yang sangat besar, oleh karena itu kalau kita keluar dari grup berarti kita memutus kesempatan kita untuk bisa bersilaturahmi dan itu termasuk yg tidak baik. 

Jika medsos itu termasuk Tempat berbagi ilmu dengan berbagilatar belakang ilmunya, kita bisa saling berbagi pengetahun dan informasi yg sangat kaya dengan teman2, kita akan semakin bisa menghargai perbedaan pendapat, maka kalau kita keluar dari grup maka kita sama saja memutuskan informasi dan mempersempit kehidupan kita dari berbagai informasi yg berharga.. 

Jika Medsos itu sebagai sarana dakwah maka kita akan mendapat kesempatan untuk diajak kejalan Allah dan mengajak kejalan Allah, kita bisa menganjurkan yg baik dan mengingatkan dari yg tidak baik..kalaupun kita tidak baik maka kita akan mendapat manfaat dari grup ini, apalagi jika mampu mengajak kepada yang baik maka pahalanya besar, maka keluar dari grup sama saja keluar dari jalan Allah atau keluar dari medan dakwah.. 

Jika medsos itu adalah sebagai medan perang (pemikiran dan faham ) maka itu adalah lahan yg sangat subur bagi para pejuang untuk menanam pahala yang sangat banyak dalam memenangkan pertempuran antara kebenaran dan kebatilan, maka keluar dari grup sama saja dengan keluar dari medan perang dan itu bagi seorang muslim termasuk kesalahan yg besar.. 

Jika medsos itu tidak memberi manfaat, maka kemanfaatan itu muncul dari diri kita berilah manfaat medsos itu oleh diri kita.. Bogor, 5 April 2016, ALip
๐Ÿ™

Tidak ada komentar: